mukhlisa The Effects of IBA (Indole butyric acid) Hormone on the Growth of Leucaena lucochephala Acid Tolerant Mutant in Tissue Culture Technique

Penulis

  • Muklisani Muklisani Universitas Sains Islam Almawaddah Warrahmah kolaka
  • Panca Dewi Manuhara Karti 2Department of Feed Nutrition Science, Faculty of Animal Science, IPB University, Dramaga Campus of IPB
  • Iwan Prihantoro Department of Feed Nutrition Science, Faculty of Animal Science, IPB University, Dramaga Campus of IPB

Kata Kunci:

IBA, kultur jaringan, Leucaena leucocephala, mutan

Abstrak

             Leucaena leucocephala merupakan tanaman pakan ternak jenis leguminosa yang memiliki nutrisi baik untuk ternak terutama kandungan protein. Pembibitan tanaman hijauan merupakan salah satu strategi untuk meningkatkan pasokan pakan dari segi kualitas, kuantitas dan kontinuitas. Kultur jaringan merupakan teknik untuk memperoleh tanaman pakan yang seragam dalam waktunya relatif cepat dibandingkan cara konvensional. Benih yang dihasilkan dapat beradaptasi dengan berbagai cekaman lingkungan seperti kondisi tanah masam dan kering serta tingkat salinitas yang tinggi untuk menghasilkan benih mutan yang unggul. IBA merupakan salah satu jenis auksin yang dapat menginduksi perakaran pada tanaman. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas hormon IBA pada tanaman pakan ternak Leucaena leucocephala dengan menggunakan teknik kultur jaringan. Rancangan yang digunakan dalam penelitian ini adalah rancangan acak lengap (RAL) dengan eksplan tanaman lamtoro sebanyak 11 galur mutan yaitu galur M1-M11 (mutan+MS+1ppm IBA) dan 2 lamtoro indukan tanpa penyinaran gamma yaitu K0 (lamtoro indukan+MS+0ppm IBA), K1 (lamtoro indukan+MS+1 ppm IBA), masing masing 15 ulangan, perlakuan yang berpengaruh nyata dilanjutkan dengan uji tukey. Variabel yang diamati adalah pertambahan panjang akar, tinggi vertikal tanaman, jumlah tunas, persentase tanaman berakar. Hasilnya adalah konsentrasi hormon IBA pada 1 ppm memberikan hasil yang optimal untuk pertumbuhan mutan. Peningkatan panjang akar dan peningkatan tinggi vertikal tanaman menunjukkan hasil terbaik pada strain mutan M9, jumlah tunas menunjukkan hasil terbaik pada strain mutan M9 dan M11 dan persentase tanaman berakar tertinggi pada strain mutan M3 dan M11.

##submission.downloads##

Diterbitkan

2022-07-02

Cara Mengutip

Muklisani, M., Karti, P. D. M. ., & Prihantoro, I. . (2022). mukhlisa The Effects of IBA (Indole butyric acid) Hormone on the Growth of Leucaena lucochephala Acid Tolerant Mutant in Tissue Culture Technique. JURNAL HOLAN, 2(1), 42-47. Diambil dari https://holan.unaim-wamena.ac.id/index.php/holan/article/view/10